Unik Cermin Layar Sentuh


Monitor layar sentuh
Perkembangan teknologi tak ubahnya membuat kita tercengan dengan berbagai penemuan teknologi unik. Salah satunya adalah Cermin dengan Layar Sentuh. Sebuah terobosan baru dengan menciptakan sebuah cermin yang sekaligus berfungsi sebagai monitor yang bisa anda hubungkan dengan ponsel atau computer/laptop anda. Tentu saja dengan menggungakan jari atau tangan anda untuk mengoperasikannya alias layar sentuh.

Salah satu perusahaan besar di Hongkong telah memperkenalkan sebuah teknologi unik yaitu berupa cermin layar sentuh yang menyerupai monitor dengan aplikasi digital dan dilengkapi dengan speaker. Alat ini diberi nama Cybertecture Mirror oleh perusahaan tersebut. Salah satu keunggulan dan keunikan cermin ini ialah anda bias menguhubungkannya dengan jaringan Wi-Fi untuk mengakses internet, di samping itu cermin ini juga tahan air.
Cermin unik ini dapat anda kendalikan dengan remote control atau melalui bisa melalui smartphone. Untuk menu tampilan standar dari cermin ini adalah tampilan suhu ruangan sekitar anda, jam digital dan kalender digital. Untuk menampilakan menu lainnya anda bisa mengaksesnya dengan remote control atau dengan sentuhan jari.
 Cermin Monitor Layar Sentuh
Melalui cermin ini anda dapat mengontrol kesehatan anda melalui sebuah alat tambahan yang menyerupai alat timbangan digital yang telah dihubungkan dengan cermin Cybertecture Mirror tersebut. Dengan alat tersebut maka secara otomatis akan tampil berat badan anda, grapik perubahan berat anda sebelumnya, kandungan air dalam tubuh, lemak tubuh, massa index tubuh dan lain-lain. Hal ini akan sangat membantu anda untuk mendapatkan porsi tubuh yang ideal.
Mengenai harga, Cybertecture Mirror ini dibandrol dengan harga HKD 60.000 ($ 7.733) atau sekitar Rp. 7.500.000,-. Dengan harga yang cukup lumayan mahal akan sebanding dengan fungsi yang diberikan oleh Cybertecture Mirror ini. Ini akan menjadi asisten pribadi anda dalam mengontrol kesehata, berselancar di dunia maya, menghubungi kerabat anda dan masih banyak fungsi lainnya yang dibenamkan ke dalam cermin unik yang menyerupai monitor ini.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Informasi / New Tech / Tech Unik dengan judul Unik Cermin Layar Sentuh. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://haritsmujahid.blogspot.com/2013/03/unik-cermin-layar-sentuh.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Wednesday, March 20, 2013

Belum ada komentar untuk "Unik Cermin Layar Sentuh"

Post a Comment